Tutorial Pemanfaatan Print Titles Pada Excel
Membuat header tabel berulang otomatis di microsoft excel hampir sama dengan Cara Membuat Header Table Otomatis di Microsoft Word. Artikel Cara membuat Judul Tabel Berulang otomatis di halaman Excel ini terposting hari ini disebabkan masih belum banyak sahabat guru yang mengetahui Cara membuat Judul Tabel Berulang otomatis di halaman Excel. Tutorial ini akan mempermudah pekerjaan sehari-hari bagi sahabat guru yang terbiasa bekerja di halaman microsoft excel karena Tutorial Cara membuat Judul Tabel Berulang otomatis di halaman Excel ini sangat mudah dan membutuhkan beberapa langkah sederhana.
Untuk melihat hasil dari Tutorial Cara membuat Judul Tabel Berulang otomatis di halaman Excel ini dapat dilihat melalui tool Print Preview. Berikut Cara membuat Judul Tabel Berulang otomatis di halaman Excel :
- Pastikan halaman excel anda sudah aktif dan akan lebih bagus jika anda sudah memiliki file tabel di excel. Buka file excel anda yang berisi tabel didalam file tersebut.
- Pada Menu Bar pilih Page Layout (1) kemudian pada group tool pilih Print Titles (2). Seperti gambar!
- Muncul kotak Page Setup
- Pilih Row to repeat at top kemudian klik tanda panah pada area yang dilingkari merah disebelah kanan tersebut sehingga muncul kotak Page Setup – Rows to repeat at top.
- Untuk melihat hasil sebelum di print pada Printer silahkan dilihat terlebih dahulu pada Print Preview.
- Selamat mencoba.
Kemudian pada kotak merah diatas isikan secara otomatis baris atau rows yang akan diulang pada setiap halaman excel dengan cara memblok atau seleksi rows (baris) yang akan diulang tersebut.
Demikian artikel Cara membuat Judul Tabel Berulang otomatis di halaman Excel ini. Semoga bermanfaat dan menambah pengetahuan anda microsoft excel.
0 Comment for "Cara membuat Judul Tabel Berulang otomatis di halaman Excel"
Dilarang berkomentar hal-hal yang bersifat sara dan pornografi